Menikmati Proses. Meladeni Obsesi. Mengakrabi Tuhan.

Menemukan Cinta di Yogyakarta

Posting Komentar
Judul : Raksasa dari Jogja
Penulis : Dwitasari
Penerbit : Plot Point
Tahun terbit : 2013
Ini cerita tentang Bianca dan Jogja. Bianca adalah seorang gadis Jakarta dengan latar belakang keluarga broken home. Lulus SMA, Bianca yang muak dengan masalah yang mengungkungnya selama ini memutuskan untuk kuliah di Jogja. Selain masalah keluarga, masalah dengan sahabatnya pun memperkuat keputusannya untuk segera menjauh dari Jakarta. Di sinilah cerita dimulai, Bianca bertemu raksasa bernama cinta.

Sebenarnya aku sudah lama mendengar tentang novel ini. Penulisnya juga cukup santer di timeline twitterku. Setelah membaca isi novel ini, aku menilainya not-badlah. Sudah cukup lama aku "insyaf" membaca novel pure cinta-cintaan. Hal tersebut membuatku cukup "kaget" dengan ķeringanan cerita yang kutemukan pada novel ini.

Ada 2 hal yang menurutku merupakan kekurangan dari novel ini. Satu, keakraban Bianca dan Kevin yang sangat berlebihan. Sepupuan kayak orang pacaran, mesra banget. Aku yang baca risih jadinya. Dua, kekesalan Bianca pada Letisha yang lebay. Salah Letisha ya memangnya kalau akhirnya dia jadian dengan cowok yang disukai Bianca diam-diam? Bukan Letisha yang merebut Joshua namanya kalau ternyata Bianca bahkan tak pernah bercerita pada Letisha kalau ia menyukai Joshua.

Tapi sisi manis novel ini mantap kok. Sang raksasa benar-benar mampu menjadi penghangat dalam cerita hidup Bianca yang dingin. Romantis. Dari segi bahasa pun, novel ini enak untuk dinikmati. Beberapa metafora juga memperkuat sisi diksi novel ini. Ketertarikanku pada novel ini sebenarnya juga didukung oleh setting Kota Yogyakarta yang pernah menjadi tempat merantauku dulu.

Recomended deh buat yang pengen baca cerita cinta ringan yang tak biasa.
Rindang Yuliani
Hi, I'm Rindang Yuliani. I'm a writer, a civil servant, and living in Barabai, South Borneo. I love reading and I'm interested in travelling. My first book is Escape, Please!

Related Posts

Posting Komentar